Mentoring Agama Islam bagi Mahasiswa FP Universitas IBA | Humas dan PMB


Kategori: Universitas IBA

 Mentoring Agama Islam:

Fakultas Pertanian UIBA secara berkala mulai tahun ajaran 2016/2017, mengadakan kegiatan mentoring Agama Islam setiap hari sabtu, dimulai pukul 10.00 – 12.00.  Kegiatan mentoring ini dimulai pada sabtu, 26 November 2016, di buka oleh Rektor UIBA Dr. Ir. Karlin Agustina, M.Si. 

Mentoring agama Islam ini dimanfaatkan oleh mahasiswa untuk lebih mendalami pemahaman tentang Agama Islam, karena tatap muka pada mata kuliah Agama Islam yang diberikan pada FP UIBA hanya dua sks yang setara 100 menit tatap muka.  Pertemuan tersebut masih dirasa kurang, maka untuk menambah wawasan keagamaan bagi mahasiswa dilaksanakan mentoring Agama Islam.  Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan keimanan mahasiswa dalam menghadapi kondisi global yang semakin banyak tantangan, sehingga dibutuhkan kekuatan keimanan untuk menghadapinya.

Menurut Rektor UIBA, saat ini memang baru mahasiswa FP UIBA yang mengikuti kegiatan ini, karena memang diinisiasi oleh FP UIBA, tetapi untuk yang akan datang direncanakan mahasiswa dari seluruh fakultas dapat mengikuti kegiatan Mentoring Agama Islam ini.

tags:
Ruli Joko PurwantoRuli Joko PurwantoShared publicly - 03/12/2016 15:20